Keseruan bimbingan teknis dan lokakarya literasi digital Dinarpus Kendal
KENDAL - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kendal menyelenggarakan bimbingan teknis dan lokakarya literasi digital yang diselenggarakan selama 3 (tiga) gelombang, yaitu tanggal 6, 7 dan 8 Mei 2025 bertempat di Perpusda Kendal.
Sebanyak 250 peserta tampak antusias mengikuti sesi kegiatan yang menghadirkan narasumber narasumber hebat Kak Indra Ashoka Mahendrayana dari Ketua Komisi Informasi Jawa Tengah, Kak Abi Daulah Haque Ketua Komunitas Muda Bersatu dan Kak Syafiq Yunensa selaku Penulis, Dosen dan Pegiat Literasi.
Peserta tidak hanya menerima materi dari narasumber, namun peserta juga berkesempatan berdiskusi, ice breaking, dan unjuk karya digital. Unjuk karya digital dilaksanakan per kelompok dengan meng-eksplore Perpusda Kendal. Tak lupa Perpusda Kendal menyediakan gift menarik bagi kelompok yang menghasilkan karya terbaik di setiap sesinya.
"Semoga kegiatan ini bermanfaat dan bermakna. Dengan literasi digital, kita dapat menggunakan teknologi dengan lebih bijak, aman, dan bertanggung jawab. Hal ini penting untuk masa depan kita, baik secara pribadi maupun sebagai masyarakat." demikian ungkap Wahyu Yusuf Akhmadi, Kepala Dinarpus Kendal.
Comments